Cara Menanam dengan Menggunakan Teknik Hidroponik



Cara Menanam dengan Menggunakan Teknik Hidroponik. Tanaman hidroponik adalah media tanam yang menggunakan media air saja tanpa menggunakan unsur hara yaitu tanah. Hidroponik sendiri diambil dari bahasa Yunani yaitu dari kata “Hydro” yang berarti air dan “Ponics” yang berarti tenaga atau daya. Menanam dengan menggunakan metode hydroponik sudah sangat terkenal dan populer saat ini karena disamping penggunaan air saja dan menghemat bahan, menanam dengan metode hydroponik cenderung bersih karena tidak ada tanah sedikitpun.
Kita juga harus memperhatikan kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan tanaman karena nutrisi tambahan pada metode biasa dengan menggunakan pupuk. Nah dalam hidroponik dengan memperhatikan dan memberikan nutrisi yang cukup, tanaman juga bisa tumbuh tanpa memakai pupuk. Hasil dari tanaman hidroponik juga akan menghasilkan buah atau sayuran yang bagus dengan kualitas terbaik tak kalah dengan hasil dari metode biasa yang menggunakan tanah dan pupuk. Berikut ini saya akan menjelaskan bagaimana cara menanam tanaman dengan metode hidroponik.

1. Siapkan bahan bahan hidroponik

  • Botol bekas air mineral yang berukuran 600ml
  • Rockwool (media tanam untuk metode hidroponik. Bisa juga diganti dengan dakron, kapas, busa jok, atau kain flanel)
  • Sumbu kompor/kain flanel/kain apapun yang menyerap air

2. Langkah menanam hidroponik

  • Pertama anda harus memotong botol bekas air mineral menjadi dua bagian. Lubangi leher botol dengan paku panas atau solder. Setelah di lubangi masukan kain flanel ke lubang tersebut dengan posisi memanjang. Pasang terbalik bagian atas botol ke bagian bawah botol. Nah botol bekas air mineral itu sebagai media tanam hidroponik.
  • Botol yang tadi di buat jangan di pakai dahulu, langkah selanjutnya menyemai benih. Benih yang cocok untuk permulaan menanam dengan metode hidroponik adalah sayuran. Karena sayuran lebih mudah dan hasil panennya lebih cepat. saat ini benih sayuran ataupun buah banyak yang menjual dari toko tanaman ada di toko online juga ada. Tinggal memilih jenis sayuran/buahnya saja.
  • Untuk menyemai benih langkah pertama potong rockwool menjadi ukuran 2,5cm x 2,5 cm. Oh iya rockwool ini bisa dibeli di toko online dan biasanya penjual benih benih tanaman juga menjual rockwool ini. Basahi rockwoll dengan air. Jangan di rendam cukup di cipratkan saja sedikit demi sedikit agar tidak terlalu basah rockwoolnya. Taruh rockwool di kotak plastik bekas atau di nampan juga bisa, lalu lubangi bagian tengah rockwool dengan tusuk gigi/lidi. Jangan terlalu dalam cukup sekitar 2mm saja. masukan benih ke bagian tengah yang sudah di lubangi tadi. Setelah sudah, tutup kotak plastik dengan rapat dan taruh di tempat yang teduh dan gelap. Cek tiap hari apakah benihnya sudah pecah atau belum. Tanda sudah pecah benih adalah muncul bagian putih di lubang rockwool tersebut.
  • Setelah benih sudah tumbuh lumayan besar, anda bisa membeli nutrisi untuk tanamannya. Karena makin lama makin besar dan memerlukan nutrisi yang banyak, kita harus membeli nutrisi. Nutrisi tanaman dapat dibeli di toko online atau yang menjualnya di toko tanaman. Setelah itu pindah tanam ke botol bekas air mineral yang kita buat sebelumnya fungsinya agar pertumbuhan tanaman dapat berkembang dengan baik dan tidak tersendat karena tempatnya yang kecil. Setelah tumbuh dengan subur dan baik, tanaman sayuran dari metode hidroponik sudah bisa di panen dan hasil panennya bisa langsung anda masak.
Artikel yang kini sedang anda baca berjudul Cara Menanam dengan Menggunakan Teknik Hidroponik. Tolong sampaikan kepada sahabat yang lain agar lebih bermanfaat.


Dipersembahkan oleh : DuniaPertanian.net
Bagikan ke teman-temanmu yuk...

Postingan populer dari blog ini

Jangan Salah Pilih Bibit Tanaman Hidroponik

Persiapan Lahan Budidaya Cabai Hidroponik Sistem Fertigasi

Cara Membuat Hidroponik Dengan Paralon